Total Tayangan Halaman

Rabu, 25 November 2015

Karangan Deskripsi




WAJAH PUTIH

Hidup adalah anugerah, seperti yang diberikan Allah SWT kepadaku. Memberi kehidupan padaku dengan ditemani sepasang wajah putih yang menjagaku setiap waktu.
Setiap pagi ia selalu membangunkanku dengan kecupan dikening. Senyumannya yang manis membuatku semangat menjalani hidup. Kasih sayang yang tulus terpancar dari dekapannya. Mungkin tubuhnya sudah tidak muda lagi, tapi semangatnya masih besar.
Rambut hitam yang terurai, sekarang tidak terlihat lagi karena telah tertutup oleh sehelai kain berwarna merah muda. Matanya yang bulat dan hitam selalu dihiasi warna-warna yang menawan. Hidung mancung dan bibir merah delimanya selalu menyentuh  pipiku. Kulitnya yang halus dan putih merona selalu tertutupi kain panjang yang menandakan  bahwa ia seorang muslimah. Sejuk dipandang damai dihati, itulah yang aku rasakan saat bersamanya. Aroma bunga yang selalu tercium dari pakaianya membuatku ingin berada di sisinya.Tinggi tubuhnya sekitar 150 cm dengan berat badan 56 kg.  Ia pun sering mamakai kaca mata.
Arti hidup aku dapat darinya, tanpa lelah ia limpahkan kasih sayang kepadaku. “Aku adalah dunianya” itulah yang ia katakan padaku. Wajah lelahnya tidak pernah aku lihat, senyumanlah yang ada di pipinya. Apakah Ia tidak pernah lelah? Terbesit di benakku pertanyaan itu. Namun kini ku tahu, bahwa ia adalah “perempuan berwajah surga”.
 Iya, Ibuku adalah perempuan berwajah surga.......


“Anak itu adalah dunia bagi ibunya
Namun senyuman ibu itu adalah surga bagi anaknya”





















Tidak ada komentar:

Posting Komentar